Ahmads Tab

Membuat Tombol Gif Animasi Dengan Photoshop dan Imageready

Membuat tombol animasi itu ternyata gak susah lho..
Mau tau caranya? simak baik - baik y..
1. Buka program photoshop,buat dokumen baru, ukuran disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan, background transparan.
2. Buat persegi menggunakan rectangl tool atau rounded rectangle tool (U), atur style sesuai keinginan.

3. Beri Teks sesuai kebutuhan.

4. Buat layer baru dan buat bidang persegi panjang dengan rectangle tool (U) kemudian atur kemiringan menggunakan free transform (ctrl + T). atur opacity pada layer yang baru dibuat tersebut untuk memberikan efek glossy. Setelah selesai, simpan project photoshop (dalam format *.psd). Lalu lanjutkan menggunakan imageready.

5. Di windows Imageready, tampilkan windows animation.

6. Di windows animasi, duplikat frame menjadi beberapa frame. Geser bidang persegi panjang (efek glossy) ke kanan (pastikan layer persegi panjang/glossy terpilih). lakukan pada setiap frame. beri delay pada frame terakhir sebesar 0.5 sec. (caranya, klik segitiga hitam kecildi bagian bawah frame).

7. Tekan tombol "Play" pada windows animasi untuk lihat hasilnya. lalu save file. pilih file>save optimized as...>

8. simpan dengan format file *.gif.

Hasilnya:

Selesai, Semoga Bermanfaat.
Selamat Mencoba, Selamat Berkreasi..
Ahmads-Zone